Tuchel Menolak, Man United Balap Man City untuk Gandeng Mantan Murid Guardiola

Rencana Manchester United merekrut pelatih baru bisa mengganggu masa depan Manchester City. Man United masih belum memutuskan nasib Erik ten Hag pada musim 2024-2025. Satu hal yang pasti, The Red Devils sudah kehilangan salah satu kandidat andai Erik ten Hag tidak lagi melanjutkan pekerjaannya. Thomas Tuchel sudah memberi tahu Man United bahwa ia tidak akan menerima tawaran melatih. Dalam sepekan terakhir, kedua belah pihak ternyata sudah melakukan negosiasi. Man United melirik Thomas Tuchel sebagai salah satu kandidat utama pengganti Ten Hag. Akan tetapi, pelatih asal Jerman tersebut memutuskan untuk tidak melanjutkan proses negosiasi.



Tuchel memilih untuk beristirahat dari dunia kepelatihan selama satu musim. Andai tetap memecat Ten Hag, Man United harus mencari kandidat lainnya. Dilansir BolaSport.com dari Metro, Man United kini mengincar Roberto De Zerbi sebagai kandidat pelatih selanjutnya. Roberto De Zerbi tidak lagi menjabat sebagai pelatih Brighton & Hove Albion sejak musim 2023-2024 berakhir. Hingga saat ini, pelatih asal Italia tersebut juga belum menerima tawaran serius. Ia hanya sempat masuk kandidat pelatih baru Manchester City pada 2025. Man City percaya diri dengan peluang yang mereka miliki untuk merekrut De Zerbi. Apalagi, De Zerbi sudah dijuluki sebagai murid Guardiola setelah sang pelatih mempelajari taktik seniornya. Kepindahan ke Man City akan menjadi langakh paling ideal bagi De Zerbi. Akan tetapi, The Citizens belum mau mengambil langkah negosiasi hingga tahun depan. Man City saat ini masih menikmati masa bakti Guardiola di Stadion Etihad. Kondisi ini bisa memunculkan celah bagi Man United yang sedang mengincar De Zerbi. Tawaran dari The Red Devils bisa membuat Man City kehilangan salah satu kandidat potensial untuk menggantikan Guardiola.

NAGA333

0 Komentar