Hasil Liga Spanyol - Kalahkan Mallorca, Real Madrid Terbang Tinggi ke Puncak

Real Madrid melakoni jornada ke-31 Liga Spanyol 2023-2024 dengan melawat ke markas RCD Mallorca di Estadi Mallorca Son Moix pada Sabtu (13/4/2024) waktu setempat atau malam hari WIB. Dalam pertandingan kali ini, Carlo Ancelotti memutuskan untuk melakukan rotasi dengan tidak memainkan sejumlah pemain intinya. Dani Carvajal, Vinicius Junior, Eduaro Camavinga, dan Rodrygo Goes tampak duduk di bangku cadangan Real Madrid. Akan tetapi, Jude Belingham Luka Modric, dan Federico Valverde tetap bermain sejak menit pertama. Meski demikian, Real Madrid tetap mampu mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 56 persen. Selain itu, Los Blancos juga mampu melepaskan 9 shots on target dari 16 kali percobaan ke gawang RCD Mallorca. Adapun RCD Mallorca juga mampu meluncurkan 6 tembakan dengan 2 di antaranya mengarah tepat ke gawang Real Madrid.



Meski bertindak sebagai tim tamu, Real Madrid mampu memegang kendali permainan sejak babak pertama baru saja dimulai. Berbagai skema serangan pun sudah diluncurkan oleh anak-anak asuh Carlo Ancelotti untuk mencetak gol pertama. Akan tetapi, solidnya pertahanan RCD Mallorca membuat para pemain Real Madrid kesulitan menyentuh gawang Predrag Rajkovic. Malahan, Los Bermellones hampir unggul lebih dulu pada menit ke-31 lewat skema tendangan bebas dari Dani Rodriguez. Memanfaatkan sepak pojok dari Dani Rodriguez, Antonio Raillo melepaskan sundulan ke pojok kanan bawah gawang Real Madrid. Beruntung bagi Los Blancos, Andriy Lunin masih dengan sigap mengantisipasi sundulan Raillo tersebut. Dua menit kemudian, gantian Real Madrid yang mengancam gawang tuan rumah lewat tendangan keras Jude Bellingham dari luar kotak penalti. Namun, bola tendangan Bellingham masih membentur mistar gawang RCD Mallorca dan gagal berbuah gol bagi Real Madrid. Real Madrid terus menekan lini belakang tuan rumah untuk bisa mencetak gol pertama mereka pada pertandingan kali ini. Hanya, skema serangan Los Blancos tidak mempan untuk menembus kokohnya tembok pertahanan RCD Mallorca di babak pertama. Hingga peluit tanda turun minum berbunyi, skor sama kuat tanpa gol pun tetap bertahan. Di babak kedua, Real Madrid langsung tancap gas sejak babak pertama untuk bisa mengambil keunggulan lebih cepat. Hasilnya, tim asuhan Carlo Ancelotti itu berhasil unggul 1-0 saat babak kedua belum genap berjalan selama tiga menit. Aurelien Tchouameni menjadi aktor utama dalam gol pertama Real Madrid tersebut. Tendangan menukiknya dari luar kotak penalti berhasil menggetarkan jala gawang RCD Mallorca dan sukses membuat Predrag Rajkovic terdiam.



Merasa belum aman dengan unggul satu gol, Real Madrid masih mengupayakan untuk mencetak gol lagi ke gawang Los Bermellones. Pada menit ke-61, Brahim Diaz memiliki peluang emas untuk mencetak gol kedua bagi Real Madrid dalam laga ini. Akan tetapi, Predrag Rajkovic masih mampu mengeblok tap in dari Brahim Diaz usai menerima umpan silang dari Luka Modric. Tidak kunjung mampu menambah keunggulan, Carlo Ancelotti kemudian memasukkan Vinicius Junior pada menit ke-63 untuk menggantikan Brahim Diaz. Vinicius berkali-kali berhasil membuat lini belakang tuan rumah ketir-ketir berkat aksi individunya. Namun, Real Madrid tetap belum mampu mencetak gol kedua pada pertandingan kali ini. Malahan, RCD Mallorca hampir saja menyamakan kedudukan pada menit ke-74 lewat tendangan spektakuler Sergi Darder dari luar kotak penalti. Sial bagi tuan rumah, bola yang mengarah ke pojok kanan atas gawang Real Madrid masih bisa ditepis dengan baik oleh Andriy Lunin. Hingga peluit panjang berbunyi, tidak ada gol tambahan dari Real Madrid ke gawang RCD Mallorca. Dengan kemenangan 1-0 ini, Los Blancos sudah berhak membawa pulang tiga poin dan semakin membuat mereka nyaman di puncak klasemen sementara Liga Spanyol 2023-2024. Real Madrid saat ini sudah mengumpulkan 78 poin dari 31 pertandingan di Liga Spanyol musim ini.

NAGA333

0 Komentar