Presnel Kimpembe Absen dari Timnas Prancis!!!


Timnas Prancis kehilangan Presnel Kimpembe jelang Piala Dunia 2022 yang mundur setelah kondisi cederanya tidak kunjung membaik. 

Presnel Kimpembe masuk ke skuad timnas Prancis untuk Piala Dunia 2022 yang berlangsung pada 20 November-18 Desember mendatang di Qatar. 

Namun, bek Paris Saint-Germain tersebut mundur dari timnas peserta Piala Dunia enam hari sebelum turnamen resmi digelar. 

Keterangan dari akun Equipe de France menyebutkan alasan Kimpembe urung berpartisipasi. Posisi Kimpembe akan digantikan oleh bek AS Monaco, Axel Disasi. 

Cedera yang dialami Presnel Kimpembe sebenarnya bukan berita baru.

Kimpembe menyatakan mundur dan tak ambil bagian dalam laga PSG kontra Juventus di Liga Champions. Pemain berusia 27 tahun itu pun menyusul dua pemain bintang Prancis lain yang sudah lebih dulu absen di Piala Dunia 2022. 

Mereka adalah N’Golo Kante dan Paul Pogba. 


Axel Disasi yang menggantikan Presnel Kimpembe sendiri belum pernah turun membela Prancis di level tim nasional senior. 

Pengalamannya di level internasional hanya berupa tiga caps di tim nasional U-20. Pada musim 2022-2023, Disasi sudah tampil 23 kali di lintas kompetisi dan mencetak satu gol untuk AS Monaco. 

Timnas Prancis berlaga di Piala Dunia 2022 sebagai juara bertahan. 

Skuad Didier Deschamps menempati Grup D bersama Denmark, Tunisia, dan Australia.

0 Komentar