Polemik Penunjukan Cristiano Ronaldo Jadi Kapten Berujung Panjang, Erik ten Hag Kena Semprot

Polemik penunjukan Cristiano Ronaldo menjadi kapten Manchester United ternyata berujung panjang. Bahkan, Erik ten Hag sampai kena semprot. Sorotan menuju kepada Cristiano Ronaldo saat didapuk menjadi kapten Manchester United menggantikan Harry Maguire.

Ronaldo memimpin rekan-rekannya untuk bertempur di lapangan melawan Aston Villa. Penunjukan Ronaldo menjadi kapten itu rupanya menuai banyak respons dari berbagai pihak. Pasalnya, Manchester United masih memiliki David de Gea yang dinilai lebih layak menjadi kapten.

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, sempat menyampaikan alasannya menunjuk Ronaldo sebagai kapten. Menurut Ten Hag, Ronaldo merupakan sosok paling cocok dalam konteks pertandingan melawan Aston Villa kemarin.
"Kemudian, David de Gea, yang merupakan seorang dengan jiwa pemimpin, tetapi merupakan penjaga gawang dan jauh dari lapangan." "Kemudian, Casemiro punya jiwa pemimpin, tetapi dia tidak berbicara bahasa Inggris dengan sempurna sehingga Cristiano adalah kapten," tutur Ten Hag melanjutkan.

Namun, penjelasan Ten Hag tersebut justru membuat sebagian orang semakin murka, termasuk eks penyerang timnas Inggris, Tim Sherwood. Menurut Sherwood, pernyataan yang disampaikan Ten Hag tidak masuk akal. Sherwood menganggap argumen yang disampaikan oleh Ten Hag soal penunjukan Ronaldo sebagai kapten Manchester United tidak jelas.

taruhan bola 

0 Komentar