Kante dan Pogba Absen!! Bagaimana nasib Prancis?


Seiring absennya Paul Pogba dan N'Golo Kante, timnas Prancis dapat mengandalkan empat gelandang muda untuk Piala Dunia 2022 di Qatar.

Regenerasi menjadi hal yang tidak bisa dihindari tim sepak bola manapun.

Tidak terkecuali timnas Prancis dengan era Paul Pogba dan N'Golo Kante yang segera memasuki era akhir.

Paul Pogba dan N'Golo Kante adalah ruh di lini tengah timnas Prancis ketika menyabet trofi Piala Dunia 2018 di Rusia. Tidak mengherankan jika peran krusial kedua gelandang tengah itu menjadi kekuatan utama timnas Prancis menjadi juara dunia di Rusia empat tahun silam.


Namun, timnas Prancis harus menerima nasib bahwa Paul Pogba dan N'Golo Kante tidak ikut di Piala Dunia 2022 di Qatar.

Pogba dan Kante harus mengubur impiannya membela Les Bleus lantaran gagal fit dan pulih dari cederanya masing-masing. Pogba tidak dalam kondisi terbaiknya usai menjalani operasi pada meniskus lateral lutut kanannya, sementara itu Kante juga belum pulih 100 persen dari cedera hamstring.

Mau tidak mau Didier Deschamps harus mencari sosok pengganti keduanya di lini tengah Prancis untuk Piala Dunia 2022.

Mengingat Prancis dianugerahi segudang talenta berbakat khususnya di posisi lini tengah, Didier Deschamps tak perlu kesulitan mencari suksesor keduanya. Apalagi Deschamps sudah memilih beberapa nama untuk dibawa ke Qatar dan di antara mereka berada di usia emas dan muda.


Aurelien Tchouameni bisa menjadi Pemain untuk mengisi poros di lini tengah.

Baru berusia 22 tahun, Aurelien Tchouameni sudah membuktikan diri sebagai gelandang muda berbakat.


Eduardo Camavinga adalah gelandang muda berbakat milik Prancis lainnya saat ini.

Sama seperti Tchouameni, Eduardo Camavinga juga memperkuat Real Madrid.


Kemunculan Matteo Guendouzi bersama Prancis dimulai pada debut melawan Finlandia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Matteo Guendozi merupakan gelandang tengah berposisi box-to-box.

Taruhan Bola

Daftar Slot Gacor

Naga333



0 Komentar