Timnas Prancis mengawali perjuangan di Piala Dunia 2022 untuk mempertahankan gelar dengan mengalahkan timnas Australia.
Bertanding di Al Janoub Stadium, Selasa (22/11/2022) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB, Prancis menekuk Australia dengan skor 4-1 dalam pertandingan perdananya di Grup D Piala Dunia 2022.
Les Bleus sebenarnya memulai pertandingan tersebut dengan kurang meyakinkan.
Mereka sempat kesulitan menembus pertahanan Australia di awal laga dan kebobolan lebih dulu lewat gol cepat Craig Goodwin pada menit sembilan.
Namun, Prancis mampu bangkit dan berbalik mencetak empat gol balasan yang dilesakkan Adrien Rabiot (27'), Olivier Giroud (32', 71'), dan Kylian Mbappe (68').
Hasil ini pun membuat timnas Prancis 'kedinginan' di puncak klasemen sementara Grup D dengan raihan tiga poin.Pasalnya, meski baru laga pertama, mereka sudah unggul dua poin dari Tunisia dan Denmark yang menempati peringkat dua dan tiga.
0 Komentar